Antusiasme para kolektor dan Bonekmania terhadap jersey Persebaya Surabaya di musim 2020 ini memang luar biasa. Baru diluncurkan ke publik pada 1 Maret 2020 lalu, kuota pre order sebanyak 500 jersey sudah habis dalam waktu kurang dari 12 jam. Total penjualan batch 1 selama dua hari adalah sebanyak 800 pcs, seperti disampaikan dalam artikel di
Bolasport. Padahal kita sama-sama tahu, jersey Persebaya ini termasuk yang paling mahal di Liga 1, terutama versi authenticnya (harga normalnya mencapai Rp.888.000). Itu gambaran singkat mengenai betapa luar biasanya daya pikat jersey klub berjulukan Green Force ini. Mari kita simak saja selengkapnya dalam artikel berikut mengenai detail jersey home Persebaya Surabaya (authentic grade) beserta perbandingannya dengan 3 jersey sebelumnya.

Motif croco masih dipertahankan oleh klub di musim 2020 ini untuk jersey homenya. Kain bercorak kulit buaya ini memang diciptakan khusus untuk klub asal Surabaya ini pada tahun 2017, hasil riset bersama dengan vendor rekanan selama berbulan-bulan. Konsistensi penggunaan "croco" ini bertujuan untuk membangun identitas dari Persebaya, yang lekat dengan "Bajul Ijo". Fyi, selain karena dekat dengan sejarah mengenai ikan Sura & Baya, julukan Bajul Ijo juga merujuk pada pertempuran pasukan tar-tar dari Mongolia dan prajurit Majapahit di era Raden Wijaya. Bajul yang berarti buaya dipercaya sebagai simbol dari keberanian masyarakat menentang kehadiran pasukan Mongolia ini. Sementara Ijo (hijau) disimbolkan sebagai warna kebesaran dari Persebaya Surabaya.
 |
Apparel AZA dan tagline klub dalam tailshirt dua tahun terakhir |
2020 menjadi tahun ke-2 jersey ini memasang logo AZA di sisi kanan bawah jerseynya. AZA berasal dari nama Azrul Ananda dan brand ini sudah dipatenkan. Selain apparel klub, AZA juga masuk ke industri sepatu basket bekerja sama dengan Ardiles. Kembali tentang jersey, tail shirt jersey 2020 masih menggunakan tagline khas Persebaya, kali ini "WANI". Di tahun 2019 lalu, tagline "Kami Haus Gol Kamu" tertulis di ujung bawah jersey.
Kalian bisa membeli jersey Persebaya home 2020 di
Persebaya Store atau di authorized reseller lainnya. Harga ready stok saat ini dipatok di Rp.888.000,-. Paket pembelian ini termasuk jersey authentic, syal bertuliskan Bajul Ijo/Persebaya Wani, sertifikat, dan history board yang dikemas dalam sebuah sling bag. Yessss... kemasan jersey authentic Persebaya 2020 adalah sebuah tas jinjing yang bisa digunakan untuk keperluan apapun, seperti menyimpan laptop, tablet, dan lain-lain. Hal ini memang sengaja dilakukan karena manajemen selalu berusaha menampilkan sesuatu yang unik dan menarik setiap musimnya. Di musim-musim sebelumnya, kemasan jersey Persebaya tidak jauh-jauh dari boxset yang berubah-ubah ukurannya tergantung kontennya.
 |
Kemasan jersey authentic Persebaya dari 2017-2020 |
 |
Sling bag & syal sebagai paket dari pembelian jersey authentic 2020 |
 |
Sertifikat keaslian jersey authentic Persebaya Surabaya musim 2020 |
Sertifikat Persebaya juga hal lain yang bisa diperhatikan. Kalimat-kalimat yang dituliskan oleh Pak Pres selalu berbeda setiap musimnya. Kali ini Azrul Ananda menjelaskan mengenai proses menjadi juara yang sejati.
 |
Model kerah jersey home Persebaya 2017-2020 |
Walaupun sudah 4 tahun jersey Persebaya menggunakan kain yang sama (croco), bukan berarti tidak ada inovasi di jersey ini. Desainer jersey,
Zulham Devan, memberikan sentuhan baru di bagian kerah. Tema warna di jersey 2020 adalah hijau "buaya" dengan kombinasi hijau stabilo, berbeda dengan dua musim sebelumnya yang dipadu dengan warna kuning. Warna stabilo di kerah 2020 ini berada di lipatan bagian dalam. Julukan klub, "Bajul Ijo" tertulis di atas size label jersey ini.
 |
Logo 3D musim 2020 vs logo woven musim 2018 |
Logo klub untuk versi authentic ini sama seperti tahun sebelumnya, menggunakan emblem 3D. Hal ini berbeda dengan jersey PI 2017 & 2018 yang bermaterialkan woven. Perubahan lain di jersey ini adalah penggunaan kain mesh yang di musim 2020 ini berada di sisi kanan & kiri jersey. Di 2019 lalu, kain mesh ini berada di bawah lengan.
 |
Penggunaan kain mesh di sisi kiri & kanan jersey home musim 2020 |
 |
Rib melingkar di ujung lengan jersey |
Perubahan lain dari jersey 2020 dibanding musim sebelumnya adalah rib melingkar di ujung lengan, dengan tetap mempertahankan kombinasi warna hijau tua & hijau stabilo. Musim sebelumnya, penggunaan rib hanya di sebagian ujung lengan jersey.
 |
Font type jersey Persebaya musim 2020 |
Setelah tiga tahun, akhirnya para pemain Persebaya mendapatkan NNS dengan font type yang "segar". Selain typeface yang baru digunakan klub di musim ini, pemilihan warnanya juga mencolok karena hijau stabilo. Bagusnya, hal ini senada dengan tema warna di jersey home Persebaya 2020.
 |
Tag official merchandise di bagian dalam jersey musim 2020 dan perbandingannya dengan musim 2019 |
Berbeda dengan jersey-jersey musim sebelumnya, di samping stiker hologram, di bagian dalam jersey juga diberikan tag official merchandise klub. Jersey kain croco ini masih mengusung teknologi yang sama dengan musim-musim sebelumnya seperti quick dry, anti UV, dan anti odor.
 |
Perubahan jersey home Persebaya 2017-2020 |
Jika kalian simak gambar di atas, tampak jelas perubahan jersey Persebaya dari tahun 2017-2020 di bagian kerah dan pola cuttingnya. Sponsor "Kapal Api" juga secara tidak langsung menjadi identik dengan klub ini, dimana mereka konsisten selama 4 tahun menjadi sponsor utama. Musim ini logo di bagian depan terlihat lebih simple dengan hanya ada dua logo sponsor terpasang, Kapal Api dan Extra Joss. Keduanya menggunakan material printing polyflex. Logo sponsor lain yang masih bertahan adalah MPM di lengan kiri jersey dan satu sponsor baru (UM Surabaya) di bagian bawah name & number set.
 |
History Board yang menjelaskan transformasi jersey Persebaya dari 2017 hingga 2020 |
Penjelasan mengenai jersey Persebaya dari 2017 hingga 2020 ini bisa kalian baca dengan lengkap di History Board Jersey yang juga disertakan dalam paket pembelian jersey. Sepertinya ini pertama kalinya sebuah klub di Indonesia menjelaskan jerseynya dengan detail disertai dengan grafis yang menarik dalam setnya. Bagi para pembeli awal bahkan bisa mengetahui teaser jersey alternate Persebaya musim 2020 di History Board sebelum akhirnya dilaunching akhir April 2020 lalu.
 |
Tag authentic jersey Persebaya 2020 |
Satu hal lain yang menjadi pembeda jersey 2020 ini dari jersey Persebaya musim-musim sebelumnya adalah tag authentic. Jika diperhatikan, setiap musimnya Persebaya menuliskan tahun peruntukan jersey, kecuali 2017. Musim 2018 ada di tab woven, 2019 di tag rubber sisi kiri jersey, dan 2020 ini juga ada di tag rubber sisi kiri. Untuk replika, tab autentiknya tetap berupa woven di bagian kiri bawah.
Tibalah saat penilaian dari
@ceritajersey. Untuk jersey home Persebaya musim 2020 versi authentic ini, Ceritajersey memberikan
rating 3,5 dari 5. Secara kualitas jersey ini tidak diragukan lagi teknologi dan desainnya. Kemasannya juga sangat menarik dengan sling bag yang menjadi sesuatu yang baru di tahun ini (jadi trendsetter lagi ga ya nantiii?). Hanya saja memang harga jual dari jersey ini cukup tinggi, nyaris 900ribu rupiah. Alternatif lainnya adalah kalian bisa beli versi replika & supporter versionnya yang dibandrol masing-masing hanya 385ribu dan 185ribu. Atau... tunggu saat year-end sale. Biasanya ada diskon sampai separuh harga untuk merchandise resmi klub.
Versi apapun yang kalian pilih, ingat untuk tetap sesuaikan dengan budget yang ada dan tentu kebutuhan hidup sehari-hari. Yang penting, budayakan untuk membeli produk original dari klub karena hal ini juga yang membantu keberlangsungan hidup klub dan elemen yang terkait. Sekian review dari Ceritajersey ya. Sampai jumpa lagi di cerita berikutnya.
Salam Satu Nyali, Wani!
0 comments:
Post a Comment