Bring Back Glory - Review PSMS Medan 2024/2025 Home Shirt


PSMS Medan merilis skuad & jersey yang dikenakannya untuk musim Liga 2 musim 2024/2025 di Posbloc Medan 5 September lalu. Sebelumnya, manajemen Ayam Kinantan telah memilih Bas.boi sebagai Creative Director untuk produk-produk PSMS Medan, termasuk jersey tanding. Menarik menanti gebrakan-gebrakan merchandise PSMS di musim ini.



Produk resmi PSMS Medan musim 2024/2025 bisa didapatkan di berbagai kanal Official PSMS Store. Dari jersey home, baik outfield maupun kiper, away, syal, hingga tshirt. Untuk jersey home player issue sendiri dijual dengan harga 370ribu rupiah, sementara away di harga 350ribu rupiah.


Northon masih ditunjuk sebagai apparel resmi klub di musim 2024/2025, melanjutkan kerjasama yang telah berlangsung sejak musim lalu. Sebelum bersama PSMS Medan, Northon juga telah menjadi partner untuk Persiraja Banda Aceh, Persas Sabang, dan juga PSBL Langsa.



Desain jersey home PSMS Medan 2024/2025 ini merefer seragam tanding klub saat berkompetisi di Liga Djarum musim 2007. Klub yang saat itu masih disupport Vilour, apparel asal Bandung, menggunakan desain jersey strip hijau-putih. PSMS Medan melaju hingga partai final, sebelum akhirnya kalah 1-3 dari Sriwijaya FC, sesama klub dari Pulau Sumatra. Prestasi sebagai runner up kasta tertinggi itulah yang menjadi motivasi di musim ini sehingga tema "Bring Back Glory" diangkat saat launching. Pembina klub, Edy Rachmayadi berharap PSMS Medan dapat menjuarai Liga 2 2025/2025 dan promosi ke Liga 1 musim depan. PSMS sendiri hingga pekan ke-10 masih menempati posisi ke-6 di Grup 1 Liga 2, mengumpulkan 16 poin dari 4 menang & 4 kali seri dalam 10 laga.



Julukan PSMS Medan, The Killers, dicetak dengan sublimasi printing di sisi belakang jersey. Julukan ini bukan tanpa sebab, PSMS merupakan klub yang sangat ditakuti selama kurun waktu tahun 1950an hingga 1990. Di tahun 1953 & 1957, Sumatra Utara menjadi juara sepak bola PON, sementara di kompetisi Perserikatan PSMS menjadi juara sebanyak 7 kali: 1967, 1969, 1971, 1975 (bersama Persija), 1983, dan 1985. Sebagai runner up, PSMS telah membukukan catatan sebanyak 4 kali, di antaranya tahun 1954, 1957, 1979, dan 1991.


Ceritajersey memilih nama Rachmad Hidayat (99) untuk dipasang di jersey home musim 2024/2025 ini. Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang ini mencetak gol dalam kemenangan 4-2 atas PSKC Cimahi di laga Liga 2 9 November lalu. Hasil menjadikan PSMS telah meraih dua kemenangan di Stadion Baharoeddin Siregar hingga pekan ke-10 saat itu.

Menurut ceritajersey sendiri, desain jersey home PSMS Medan ini cukup baguss dan langsung menjadi salah satu wishlist utama. Pilihan yang tepat, karena produk yang diterima pun ternyata berkualitas & dikemas dalam boxset mewah bersertifikat. Penempatan sponsor yang rapi & background cerita dari pemilihan desain ini menambah value dari jersey home PSMS Medan ini. One of the best jersey di Liga 2 2024/2025. Jersey ini ceritajersey beri skor 5 dari 5. Mantabb!
Share:

0 comments:

Post a Comment

@ceritajersey 2020. Powered by Blogger.

Search The Jersey

Jersey Archive

Labels